Samarinda, Kaltimetam.id – Atasi kemacetan yang kerap terjadi di Jalan Gatot Subroto, Kota Samarinda, Pemprov Kaltim akan membangun jalan akses (penghubung) baru dari Jalan Letjend S. Parman ke Jalan KH. Samanhudi eks Jalan Rajawali dengan memotong jalur di eks Bandara Temindung.
Langkah Pemprov Kaltim ini diapresiasi secara langsung oleh anggota DPRD Kalimantan Timur, Sutomo Jabir.
“Langkah tepat hasil dari inisiatif Pemprov Kaltim untuk mengurai kemacetan di Samarinda yang penduduknya semakin ramai,” ujarnya.
Politisi PKB tersebut berharap proyek ini agar dapat cepat diselesaikan agar bisa segera dimanfaatkan oleh masyarakat Samarinda.
“Kita akan kawal proyek ini agar berjalan sesuai dengan rencana dan anggaran yang telah ditetapkan. Kita ingin tidak ada kendala dalam proses pembangunannya,” ucapnya.
Komisi III DPRD Kaltim juga tengah membahas beberapa proyek pembangunan Kaltim bersama Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, dan Perumahan Rakyat (PUPR) provinsi Kaltim.
Sutomo Jabir akan meminta kepada Dinas PUPR Kaltim untuk mengoptimalkan program kerja yang sudah direncanakan pada tahun 2024 mendatang.
“Kita juga minta agar setiap proyek yang dikerjakan jangan sampai pembangunannya dikerjakan tanpa kontrol standar kelayakan, yang bisa berdampak ke masyarakat,” tandasnya. (Adv/DPRDKaltim/FAN)
Dapatkan informasi terbaru dan terkini di Instagram @Kaltimetam.id