Sendawar, Borneofolks.com – Kutai Barat kini punya wadah sendiri khususnya untuk pecinta sepatu roda di bawah naungan Club Sepatu Roda (CSR) Kubar. Alun-alun Itho menjadi tempat mengasah kemampuan dan berlatih.
Di bawah asuhan tim pelatih, yakni Tegar dan Heri klub ini terus menelurkan atlet-atlet sepatu roda cilik berbakat. Bahkan dari beberapa ajang kejuaraan di tingkat provinsi Kaltim yang diikuti selalu menorehkan prestasi juara.
“Pertama di Samarinda di Melati Kompetisi, lalu yang kedua Balikpapan Nusantara Inline Skate 2023, Ketiga adalah Piala Gubernur di Sempaja, dan yang terakhir kemarin di awal November di Paser yaitu Bupati Cup 2023,” ujar Tegar kepada media ini.
[videopress CY7Ze0lN]
Klub yang berdiri sejak Maret 2023, saat ini sudah beranggotakan 43 atlet dengan jenjang umur 5 sampai 15 tahun.
“Untuk latihan kami ada 2 hari seminggu, di Sabtu dan Minggu,” lanjutnya.
Klub CSR saat ini sudah mengantongi SK dari Persatuan Sepatu Roda Seluruh Indonesia (Perserosi) Kubar sehingga sudah diakui eksistensinya. Tegar mengajak khususnya kepada orang tua untuk mendaftarkan anaknya bergabung dengan klub ini melalui Instagram @csr_kubar atau melalui no hp 0858 2002 3661.
Minimnya dukungan masih menjadi kendala untuk program pengembangan atlet. Dari beberapa kejuaraan hanya didukung dari orang tua atlet. Meskipun di kejuaraan terakhir juga mulai ada dukungan dari pemerintah.
“Kendala utama kami saat ini kurangnya dukungan. Oleh sebab itu, kami mengajak seluruh pihak baik pemerintah daerah maupun swasta bisa ikut terlibat dalam pembinaan atlet kami,” pungkasnya.