Sendawar, Borneofolks.com – Alun-alun Itho yang terletak di Barong Tongkok, Kabupaten Kutai Barat (Kubar) telah lama menjadi destinasi unggulan bagi masyarakat setiap akhir pekan. Menawarkan suasana yang nyaman serta beragam pilihan kuliner dari pelaku UMKM, tempat ini selalu menjadi magnet bagi banyak orang.
Menurut salah satu pengunjung, Junaidi alun-alun ini merupakan tempat yang ideal untuk menghabiskan akhir pekan bersama keluarga di tengah sibuknya beraktivitas rutin.
“Tempatnya nyaman dan ada begitu banyak penjual cemilan. Jadi enak kalau ingin bersantai,” ujar Junaidi saat diwawancarai media ini, Minggu (19/11).
Lokasinya yang terletak di pusat kota menjadi salah satu alasan mengapa tempat ini selalu ramai dikunjungi setiap akhir pekan.
“Karena lokasinya yang berada di tengah kota, jadi enak, tidak perlu pergi jauh-jauh jika ingin bersantai,” kata Frengky, warga Kubar.
Aksesnya yang mudah dijangkau dan fasilitas yang ditawarkan sudah menjadi jaminan pengunjung berdatangan kemari.
Pada tanggal 3 November lalu, Presiden Jokowi juga berkunjung ke sini dalam rangka kunjungan kerja. Puluhan ribu masyarakat tumpah ruah menyambut sang Kepala Negara.
Tidak hanya kenyamanan dan aksesibilitas yang membuat Alun-alun Itho populer, tetapi juga suasana sejuk dan asri yang membuatnya cocok untuk bersantai bersama keluarga dan teman-teman.
Para pengunjung dapat menikmati berjalan-jalan di area terbuka atau sekadar duduk-duduk sambil menikmati makanan dan minuman lezat yang dijual oleh pedagang setempat.
Selain itu, ada juga tempat penyewaan sepeda listrik bagi warga yang mau keliling tapi tidak ingin jalan kaki hal ini menambah daya tarik tempat ini sebagai tempat berkumpul dan bersosialisasi. Kehadiran berbagai kegiatan yang dapat dilakukan, menjadi hiburan tambahan bagi pengunjung yang datang.
Dengan beragam daya tarik yang ditawarkan, Alun-alun Itho terus menjadi destinasi unggulan bagi warga Kubar dan wisatawan yang mencari tempat untuk melepas penat dan merayakan akhir pekan.